Minggu, 15 Oktober 2023

Berbagi di KKG Pattimura

 

Belajar dan Berbagi Bersama KKG Pattimura

    Perencanaan pembelajaran merupakan tahap awal yang sangat penting  dalam proses pendidikan. Salah satu yang harus dipersiapkan adalah strategi pembelajaran yang akan digunakan. Guru perlu memahami kebutuhan dan karakteristik siswa mereka untuk menyesuaikan pendekatan pembelajaran. Hal ini termasuk mengidentifikasi gaya belajar siswa, tingkat keterampilan, dan kebutuhan khusus. 
    Bahan ajar atau media ajar memiliki peran penting dalam rancangan pembelajaran guru karena dapat memberikan banyak manfaat. Diantara manfaatnya adalah: meningkatkan keterlibatan siswa, menyederhanakan penyampaian informi, memungkinkan kolaborasi, dan mengikuti kemajuan teknologi.
    Kelompok Kerja Guru (KKG) Pattimura Kabupaten Pemalang mengadakan kegiatan pertemuan rutin pada hari Sabtu tanggal 14 Oktober 2023 yang di dalam kegiatan tersebut penulis mendampingi untuk mempelajari dan mempraktikkan pembuatan bahan ajar secara digital menggunakan Canva. Beberapa guru yang awalnya masih awam dengan pembuatan bahan ajar secara digital mulai memanfaatkan akun belajar.id untuk mengakses Canva untuk membuat bahan ajar yang diinginkan. Beragam rancangan yang dibuat sesuai dengan kebutuhan masing-masing guru diantaranya berupa slide presentasi, video, poster, maupun jadwal pelajaran untuk kelas. Kegiatan yang hari itu diikuti oleh 51 peserta dari 8 Sekolah Dasar yang berada di dalam KKG Pattimura dan bertempat di SD Mulyoharjo 16.

Harapan penulis tentu aktivitas membuat bahan ajar tersebut terus berlanjut tidak hanya berhenti disaat kegiatan KKG. Memberikan pelayanan terbaik untuk murid agar mereka dapat memperoleh pembelajaran yang optimal menjadi tujuan utama dalam seorang guru mempersiapkan pembelajaran di kelasnya. 




1 komentar:

Koneksi Antar Materi 2.3 Coaching Untuk Supervisi Akademik

  COACHING UNTUK SUPERVISI AKADEMIK A.       Paradigma Berfikir Coaching 1.        Paradigma berpikir yang pertama adalah fokus pada  co...